Sumber Gambar : PC PORADENSTVI |
"Bagus mana antara Intel sama AMD?" Sebuah pertanyaan klasik yang sering muncul ketika seseorang sedang mencari Komputer, Laptop atau merakit Komputernya sendiri dan mempertanyakan pertanyaan klasik tersebut kepada seseorang yang memang paham pada bidangnya. Di indonesia sendiri, kebanyakkan Gamer lebih memilih AMD untuk kebutuhan Gaming karena Performanya yang tinggi namun dengan harga terjangkau. Berbeda dengan Intel, Intel mematok Harga yang lebih mahal dibandingkan AMD. Namun, dengan performa yang lebih tinggi.
Sebenarnya, menjawab pertanyaan klasik tersebut tidaklah mudah. Saya sendiri bukan seorang yang paham betul secara detil mengenai Processor. Dan biasanya, ketika saya mencari Laptop ataupun Komputer. Saya mengandalkan sebuah web untuk mencari tahu dan meng-compare perbedaan dan kelebihannya dan pastinya, sesuai dengan budget saya. Namun, pada di postingan saya mempunyai beberapa Tips yang saya harap akan berguna bagi anda yang sedang mencari Komputer/Laptop.
Gunakan generasi terbaru yang sesuai budget Anda
Menggunakan Processor Generasi terbaru sama halnya dengan menggunakan teknologi atau fitur terbaru. Jika anda mencari Processor generasi terbaru dengan budget yang terbatas anda bisa menggunakan AMD generasi terbarunya, APU. Sedangkan Intel, sayangnya anda harus merogok budget yang cukup dalam untuk sebuah Processor terbaru Intel. Jika anda bertanya lebih bagus mana Generasi terbaru AMD dan Intel? saya menjawab Intel namun seperti yang saya katakan tadi. Anda perlu merogok kocek yang lebih dalam lagi.
Compare/Bandingkan Processor yang sudah anda pilih dengan pesaingnya
Contoh : Intel Core i5 4200U vs AMD A8 6410M
Jika kita lihat berdasarkan Score dan Harga. AMD A8 6410M sudah setara dengan generasi Intel ke-empat yaitu Intel Core i5 dengan harga yang lebih murah. |
Intel lebih unggul dalam urusan performa namun jika kita berbicara mengenai harga. AMD jadi pemenangnya. |
Jangan terpacu pada Nama Processor
Mungkin anda sendiri juga paham jika anda sudah membaca tulisan saya diatas. Anda tidak bisa selalu mengandalkan membeli laptop/komputer dengan melihat nama Processor. Anda bisa saja dibodohi dengan seri dan generasi Processornya.
Sebagai contoh di cerita nyata yang dialami teman saya ketika membeli laptop dengan mengandalkan nama Processornya. Dia selalu mencari Laptop Processor dengan kelas nama Core i5. Dan mendapatkan pilihannya dengan harga 5 juta. Kebetulan saya mempunyai Processore Core i3 dengan harga yang setara. Setelah dicompare melalui test performa dan performa Gaming justru Laptop saya yang memiliki performa 2x dari performa teman saya. Dan ternyata, teman saya membeli Processor Intel generasi kedua ( SandyBridge ) yang kala itu rilis pada tahun 2010. Teman saya memang terlalu awam mengenai Processor dan hanya melihatnya melalui kelas namanya saja dan tidak memperhatikan secara mendetil.
Perhatikan seri yang terdapat pada Processor dan tidak ada salahnya mencari tahu melalui internet. Berdasarkan performa yang sesuai dengan budget anda!
Kesimpulan
Jika anda sudah membaca semua tulisan postingan ini. Kita dapat menyimpulkan bahwa pilihan terbaik dan semua atau pilihan yang anda butuhkan itu semua tergantung pada budget anda sendiri dan cobalah mencari tahulah mengenai detil Processor pilihan anda melalui internet jika anda tidak ingin menyesal karena salah memilih.
Diatas hanyalah 3 Tips yang bagi saya berguna sekali untuk membantu anda dalam memilih Processor. Hope it helps.
Diatas hanyalah 3 Tips yang bagi saya berguna sekali untuk membantu anda dalam memilih Processor. Hope it helps.
Thanks for reading & sharing INFO COMPUTER
0 comments:
Post a Comment